Cara Mengamalkan Sholawat Fatih Untuk Kekayaan, Kaya Jalur Langit!

Cara Mengamalkan Sholawat Fatih Untuk Kekayaan, Kaya Jalur Langit!

Cara mengamalkan sholawat Fatih untuk kekayaan ternyata banyak orang yang mencarinya, hal ini sangat wajar. Karena siapa sih yang tidak menginginkan kekayaan yang melimpah, tentunya harus tetap di barengi dengan usaha dan ikhtiar jangan hanya sebatas mengerjakan amalan.

Kekayaan memang menjadi dambaan orang, masih banyak yang percaya harta membawa kebahagian, tak salah memang. Namun tak juga benar sepenuhnya. Membaca sholawat meskipun bukan dengan suatu tujuan sudah pasti mendapat pahala dan ketenangan hati.

Sekilas Tentang Sholawat Fatih

Sholawat Fatih diciptakan oleh Sayyid Muhammad al-Bakri, yang lebih dikenal dengan nama Sayyid Bakri. Menurut informasi yang diambil dari situs Universitas Islam Nusantara, beliau adalah keturunan dari Sayyidina Abu Bakar As-Shiddiq, sahabat dan mertua Nabi Muhammad SAW.



Jadi Sholawat ini bukan berasal langsung dari Nabi Muhammad ataupun dari para sahabat. Meskipun begitu asalkan sholawat tersebut tidak mengandung makna yang sudah warid untuk Nabi Muhammad maka tetap boleh di amalkan. Bahkan tetap di anjurkan.

Bacaan Sholawat Fatih Arab Latin Dan Terjemahan


اَللّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِ نَا مُحَمَّدٍنِ الْفَاتِحِ لِمَا اُغْلِقَ وَالْخَاتِمِ لِمَا سَبَقَ وَالنَّاصِرِ الْحَقَّ بِالْحَقِّ وَالْهَادِي اِلَى صِرَاطٍ مُسْتَقِيْمٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَعَلَى اٰلِهِ وَأَصْحَابِهِ حَقَّ قَدْ رِهِ وَمِقْدَارِهِ الْعَظِيْمِ 

Allahumma shalli wa sallim wa barik ‘ala sayyidina Muhammadinil Fatihi lima ughliqa, wal khatimi lima sabaqa, wan nashiril haqqa bil haqqi, wal hadi ila shiratin mustaqim (ada pula yang baca shiratikal mustaqim). Shallallahu ‘alayhi, wa ‘ala alihi, wa ashhabihi haqqa qadrihi wa miqdarihil ‘adzhim. 
Artinya, “Ya Allah, limpahkanlah shalawat, salam, dan keberkahan kepada junjungan kami, Nabi Muhammad SAW, pembuka apa yang terkunci, penutup apa yang telah lalu, pembela yang hak dengan yang hak, dan petunjuk kepada jalan yang lurus. Semoga Allah limpahkan shalawat kepadanya, keluarga dan para sahabatnya dengan hak derajat dan kedudukannya yang agung.”

Baca Juga: Ternyata Begini Cara Mengamalkan Ya Ghoniyyu Ya Mughni, Doa Cepat Kaya! 

Cara Mengamalkan Sholawat Fatih Untuk Kekayaan

Masuk ke pembahasan utama artikel ini, Penulis mencari beberapa referensi dan menemukan beberapa cara mengamalkan sholawat Fatih ini untuk kekayaan berikut lengkapnya:

  • Membaca sholawat Fatih sebanyak 100 kali selama 40 hari berturut-turut diyakini dapat membuka pintu kemudahan dalam berbagai masalah, seperti membayar hutang dan lain-lain. Sholawat ini memiliki keistimewaan dalam mengubah urusan yang sulit menjadi lebih mudah. Banyak yang percaya bahwa ketekunan dalam melantunkannya akan mendatangkan berkah dan solusi atas kesulitan yang dihadapi.
  • Jika seseorang membaca shalawat ini sebanyak dua puluh satu kali dengan penuh khusyuk setelah menunaikan shalat fardhu, diyakini bahwa rezekinya akan dilapangkan dan terhindar dari segala macam bencana dan keburukan. Shalawat ini dianggap sebagai amalan yang membawa berkah dan perlindungan bagi yang melakukannya dengan sungguh-sungguh.
  • Jika shalawat ini dibaca sebanyak 21 kali setiap hari, diyakini bahwa rezekinya akan dilapangkan dan keluarganya akan terhindar dari kesulitan. Ini adalah amalan yang dianggap membawa berkah dan perlindungan bagi diri sendiri dan keluarga.
  • Syaikh Muhammad Al-Budairi Al-Qudsi menyarankan untuk membaca shalawat ini setelah membaca Al Musabbi'at Al-Asyr atau sepuluh bacaan yang dibaca tujuh kali. Bacaan yang dimaksud termasuk ayat kursi, Al-Fatihah, Al-Ikhlas, Al-Falaq, An-Naas, Al-Kafirun, serta tasbih, tahmid, takbir, dan kalimat tauhid. Setelah itu, disarankan untuk membaca shalawat Ibrahimiyah dan doa. Kombinasi ini dipercaya membawa berkah dan keberkahan dalam kehidupan sehari-hari.

 Penutup

Itulah penjelasan tentang cara mengamalkan sholawat Fatih yang bisa Penulis sampaikan, Smeoga bisa bermanfaat bagi Sobat semua. Menurut Penulis membaca sholawat selain dengan tujuan tertentu misalnya untuk kekayaan, sudah sangat baik dan akan mendapat pahala serta di akui bahkan di cintai oleh Nabi Muhammad SAW. 
Musbat Gaosuddin
Musbat Gaosuddin Blogger Kacangan! Selalu Tertarik Dengan Informasi Teknologi Terkini Khususnya Digitalisasi.

Posting Komentar untuk "Cara Mengamalkan Sholawat Fatih Untuk Kekayaan, Kaya Jalur Langit!"